SELAMAT DATANG DI SITUS

SMP NEGERI 01 KOTA MALANG

Foto Web

SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Assalamualaikum Wr.Wb.


Alhamdulillah berkat rahmat dan ridho Alloh SWT serta dukungan dari semua keluarga besar 

SMP Negeri 1 Malang, kami telah melakukan perbaikan-perbaikan web SMP Negeri 1 Malang. Semoga Alloh SWT selalu meridhoi segala usaha kita dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan.

Web SMP Negeri 1 Malang dibuat sebagai media pembelajaran, media informasi dan komunikasi yang efektif bagi keluarga besar SMP Negeri 1 Malang dan masyarakat luas  yang memerlukan informasi yang akurat, lengkap, utuh dan terpecaya tentang SMP Negeri 1 Malang.

Web ini selain memuat Visi , dan Misi serta informasi lain tentang SMP Negeri 1 Malang seperti informasi tentang hasil belajar siswa atau nilai siswa juga memuat tentang kegiatan siswa dan kegiatan PTK materi pelajaran bagi siswa, sehingga siswa dengan mudah dapat mengakses materi pelajaran dan kegiatan sekolah yang lain serta masih banyak lagi yang dapat diakses dan kami keluarga besar SMP Negeri 1 akan  selalu berbenah dan mengembangkan diri untuk menjadi sekolah yang sesuai Visi sekolah. Terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu menyelesaikan perbaikan Web SMP Negeri 1 Malang ini , semoga Web ini dapat bermanfaat dan berguna sebagai mana mestinya.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Malang,  Juli 2021

Kepala SMP Negeri 1 Malang




Risna Widyawati, S. Pd

NIP. 19670910 198901 2 002


See More

Sejarah Tentang SMP Negeri 01 Malang

Pada masa penjajahan Belanda, Kota Malang pernah punya sekolah bernama Europese Lager School (ELS) alias sekolah tujuh tahun. Seiring berjalannya waktu, sekolah itu berubah menjadi SMP Negeri 1 Malang, hingga saat ini.

Europese Lager School, cikal bakal SMPN 1 Malang berdiri pada tahun 1927. Pembangunan sekolah ini disinyalir merupakan bagian dari rencana pengembangan (bowplan) Kota Malang tahap V yang berlangsung antara tahun 1924-1925. Perluasan wilayah kota ke sebelah barat itu dilatarbelakangi meningkatnya jumlah warga Eropa yang tinggal di Malang. Karenanya, mereka akan ditempatkan di daerah khusus di wilayah barat, yang saat ini menjadi kawasan Jalan Ijen Boulevard dan sekitarnya.

SMP Negeri 1 Malang yang terletak di Jalan Lawu No.12, Kelurahan Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang, lokasinya tak jauh dari Jalan Besar Ijen. Karenanya, sangat memungkinkan jika sekolah tersebut awalnya memang dikhususkan untuk anak-anak warga Eropa yang ada di wilayah barat kota.

Europese Lager School disebut sekolah tujuh tahun karena para siswa harus menempuh pendidikan dasar selama tujuh tahun. Maksudnya, selain pendidikan setingkat Sekolah Dasar (SD), siswa ELS juga mendapatkan pendidikan setingkat Taman Kanak-kanak (TK) atau Freubel School.

Gedung sekolah ini didirikan pemerintah Belanda pada sekitar tahun 1927. Saat gedung dibangun, Europese Lager School sudah menerima siswa untuk tahun ajaran pertama. Hanya saja, aktivitas belajar-mengajar kala itu dilakukan dengan cara menumpang di sebuah gedung di Jalan Arjuno (sekarang menjadi DKK) dan Jalan Klojen (Sekolah St. Yusuf).

Pada masa pendudukan Jepang antara tahun 1942-1945, gedung SMP Negeri 1 Malang digunakan sebagai rumah sakit darurat. Dipilihnya gedung sekolah ini lantaran ukurannya yang cukup besar, sehingga mampu menampung banyak pasien. Sementara itu, rumah-rumah penduduk di sekitar gedung sekolah juga dijadikan sel tahanan sementara.

Setelah masa kemerdekaan pada tahun 1945, sekolah Europese Lager School berubah menjadi sekolah Recomba (negara-negara boneka bentukan Belanda yang masih belum rela Indonesia merdeka). Yang menarik, banyak siswa dari TRIP (Tentara Republik Indonesia Pelajar) yang bersekolah di sini. Tak heran, pada waktu masuk sekolah kebanyakan dari mereka membawa pistol yang diletakan di atas meja pada saat pelajaran berlangsung.

Pada tanggal 23 Juli 1951, sekolah ini menerima SK Penegrian, sehingga namanya menjadi SMP Negeri 1 Malang. Hingga kini, sekolah tersebut bisa dibilang menjadi SMP tertua di Malang. SMPN 1 Malang juga merupakan SMP terfavorit di Kota Malang hingga saat ini.

See More

2005

BANGUNAN FISIK

SMP Negeri 01 Malang, sebagai salah satu sekolah jenjang menengah pertama yang tertua di kota malang memiliki sejarah yang sangat panjang. Bangunan yang menjadi trade mark, atau keunikan beberapa tetap di jaga kelestariannya dan keasliaannya agar tetap menjadi ciri khas dari sekolah ini.

Upacara Bendera
upacara di lapangan sekolah 

Dokumentasi di perkirakan antara Tahun 1960-1970, berlangsung Upacara Bendera yang di lakukan saat Hari Senin

002
Pembelajaran di luar kelas

Dokumentasi Foto pembelajaran di luar Kelas di sekitaran lapangan Sekolah.

_DSC7912
upacara Pelantikan osis spensa malang

Dokumentasi di ambil saat Upacara Pelantikan OSIS Baru SMP Negeri 01 Malang

AKTIvITAS KAMI

SEDIKIT DOKUMENTASI MENGENAI GAMBARAN APA YANG KAMI LAKUKAN DALAM KEGIATAN SEHARI HARI

Imtaq Pagi Hari
(Sarpras) Ruang Komputer [1600x1200]
Kegiatan PENSI Kelas IX (2)
Out Door Learning
Kegiatan Sosialisasi dari Kepolisian [1600x1200]
_MG_0573